Selasa, 17 Januari 2017

RESENSI "KARENA ANAK KANDUNG"

rensensi novel
karena anak kandung


IDENTITAS BUKU
Judul buku              :  Karena Anak Kandung
Penulis                     :  M. Enri
Cetakan                   :  ke- 15
Jumlah halaman.   :  154 halaman
Tahun terbit.          :   2011


Memiliki anak dalam kehidupan seorang keluarga merupakan sebuah hal yang sangat menggembirakan Dalam kehidupan, tetapi jika suatu masalah yang dilanda oleh keluarga tersebut, mereka tidak bisa melepaskan anak kandung mereka sendiri hanya karena masalah keluarga tersebut seperti yang diceritakan dalam buku ini yang menceritakan sebuah perjuangan keras seorang ayah yang selalu bekerja keras hanya untuk anak dan istrinya dan keluarga tersebut sedang dilanda permasalah harta dan perceraian Khairil dengan istrinya dan Khairil pun tidak tega untuk meninggalkan anak kandungnya sendiri yaitu Noviar

Bahasa pengarang dalam novel ini menggunakan bahasa yang komunikatif dan baku dan juga dapat dimengerti isi atau pun pesan yang disampaikan pengarang dalam novel tersebut, dan juga memberikan wawasan unsur kata kata bahasa indonesia yang baik dan baku

Keunggulan dari buku ini adalah mampu memberikan pengalaman dari seorang ayah yang berjuang keras untuk menghidupi keluarganya walaupun dilanda masalah yang cukup berat dalam hidup mereka dan juga buku ini mengajarkan kita untuk bagaimana caranya agar untuk bersabar, bersyukur, dan memberi kasih sayang kepada anak kita sendiri

Kelemahan di buku ini adalah kurangnya pendalaman pengertian permasalah  dalam novel yang ditulis oleh M. Enri dan juga gambar yang diberikan hanya sepintas dari keluarga St. Malakewi


Kesimpulan dari buku ini adalah dapat menginspirasi seseorang semua orang baik remaja, orang dewasa maupun orang lanjut usia untuk bagaimana caranya agar kita harus bersyukur atas apa yang kita miliki dalam hidup kita dan juga untuk saling memberi kasih sayang kepada anak kita dan berjuang tanpa menyerah untuk memperjuangkan hidup.

Oh iya jangan lupa follow Instagram saya : marethadefretes  
ya jangan lupa , terima kasih 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar